Jumat, 06 Maret 2015

SEJARAH SATRIA NUSANTARA

Organisasi Satria Nusantara pertama kali didirikan pada tanggal 31 Agustus 1985 di Yogyakarta, dengan nama Perguruan Tenaga Dalam Satria Nusantara yang dibimbing langsung oleh nara sumber ilmu Satria Nusantara Bapak Drs. Maryanto. Untuk memantapkan amal usahanya maka pada tanggal 11 Agustus 1986 dibentuklah Yayasan Satria Nusantara dan Perguruan Tenaga Dalam Satria Nusantara menjadi Lembaga Seni Beladiri Tenaga Dalam Satria Nusantara (LSBTD-SN). Keorganisasian Satria Nusantara di tingkat Pusat langsung ditangani oleh Yayasan Satria Nusantara, sedangkan untuk tingkat daerah, operasional organisasi bernama Lembaga Seni Beladiri Tenaga Dalam Satria Nusantara Daerah/Institusi, seperti LSBTD SN Surakarta, LSBTD Semarang. Sejak tahun 1991 untuk merealisasikan penelitian secara medis, Satria Nusantara bekerja sama dengan DEPKES RI melalui Laboratorium P4TD yang beralamat di Jl. Indrapura 17 Surabaya. Melalui hasil keputusan Rakernas Pengurus Lembaga Daerah/Institusi tanggal 17 Juli 1993 di Bengkulu diputuskan adanya perubahan nama organisasi menjadi Lembaga Seni Pernapasan Satria Nusantara (LSP-SN).

0 komentar:

Posting Komentar